Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital

Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital
Rekan guru dan peserta didik yang terkasih. Salam literasi. Minggu lalu kita sudah membahas tentang cara membuat blog untuk pemula secara lengkap namun belum dengan desainnya. 
Kali ini guru kampung membagikan informasi tambahan tentang desain blog. Tujuannya untuk melengkapi postingan yang sudah dibagikan sebelumnya.

Tidak sempurna, masih banyak kekurangan sana - sini, namun harapan guru kampung semoga literasi digital terus digerakan dan dengan media apa pun. Termasuk melalui blogspot.

Mari kita mulai!

Silahkan login ke akun blogger yang anak - anak dan bapak ibu guru miliki supaya kita bisa mulai mendesain blog.

Tutorial Desain Blog Yang Mudah dan Menarik

1.  Langkah pertama buka www.blogger.com atau login ke akun gmail yang bapak ibu guru dan anak - anak miliki.

Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital

2.    Jika sudah, silakan bapak ibu dan anak - anak arahkan kursor ke menu TATA LETAKyang ada di samping kiri dasboard blog. Silahkan klik dan akan terbuka tampilan layout yang mungkin masih asing untuk bapak dan ibu guru maupun anak - anakku sekalian.

Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital
Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital
Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa

3.    Pada tata letak, anak - anak dan bapak ibu guru akan melihat banyak menu mulai dari Tajuk, Langganan, Daftar halaman, Badan halaman, bilah sisi dan Footer. Akan saya jelaskan satu per satu agar mudah untuk memahaminya.

a.   Tajuk : Ini adalah header blog atau dikenal dengan kepala halaman blog yang anda miliki. Jika anak - anak atau bapak ibu guru klik gambar pensil maka akan muncul pop up menu berisikan deskripsi blog dan lain sebagainya. Saya rasa ini tidak perlu dirubah kalau bapak ibu guru dan anak - anak sudah mengikuti settingan minggu lalu di artikel cara membuat blog.

b. Langganan : Ini merupakan widget yang dipakai banyak blogger untuk mendapatkan langganan email dari pengunjung. Biasanya digunakan untuk mengirimkan kabar berita terbaru setiap kali anda memposting artikel di blog.

c.    Daftar halaman ( atas ) : Ini merupakan menu yang dikenal dengan navigasi di bagian header, menu ini nanti yang bisa rekan guru dan para siswa gunakan untuk mengkategorikan setiap artikel ke dalam kelompok masing-masing. Anak - anak dan bapak ibu guru bisa mulai membuatnya seperti ini. Contoh : BERANDA, PENDIDIKAN, INFORMASI, BERITA dan lain sebagainya.

d. Bahan Halaman : Pada tata letak ini adalah tempat postingan di halaman blog bapak ibu guru (peserta didik), semua postingan artikel bisa diatur di sini. Mulai dari Entri yang diunggulkan, artinya ada konten artikel yang ingin pendidik dan peserta didik tampilkan terus menerus di paling atas, atau bahasa lainnya disematkan. Kemudian ada posting blog yang mana ketika bapak ibu guru atau peserta didik klik icon pensil akan muncul informasi halaman utama, halaman entri dan lain-lain. Ini tidak perlu di rubah. Postingan populer, merupakan kumpulan artikel yang paling sering dibaca pengunjung sekaligus artikel yang mendapatkan posisi terbaik di serp engine.

e.Bilah sisi : Biasa dikenal dengan sidebar yang biasa berfungsi untuk menampilkan artikel arsip, artikel populer dan ads. Bapak ibu guru dan anak - anak bisa menggunakannya sesuai keperluan.

f.   Footer : Bagian bawah dari halaman blog yang berguna untuk tata letak menu penting seperti about, desclaimer, privacy policy, credit blog dan lain sebagainya.

Pada menu tata letak ini guru kampung harap harap anak - anak dan bapak ibu guru sudah memahaminya, jika ingin mengubah atau mengeditnya tinggal klik icon pensil dan rubah sesuka hati. Jangan lupa untuk melakukan SAVE jika sudah selesai merubah atau mengedit isi dari menu tata letak. bapak ibu dan peserta didik juga bisa menggesar tata letak dengan mudah, gunakan kursor dengan cara ditekan dan drag ke bagian lain yang diinginkan. Layaknya memindahkan gambar dengan kursor. Silahkan dicoba.

4.     Sekarang guru kampung ingin peserta didik dan rekan guru melihat kembali dasboard blog sebelah kiri dan klik menu TEMA, pada menu tema ini nanti bapak ibu dan anak - anak bisa merubah tampilan blog sesuka hati.

Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital
Sudah guru kampung jelaskan sebelumnya kalau pada menu tema ini adalah tempat desain tampilan. 

Silahkan pilih template atau tema yang anda inginkan, jika tidak ada yang sesuai, bapak ibu guru atau peserta didik bisa mencarinya di internet dengan keyword “ template blogger gratis “. Nah di sini guru kampung akan demokan seperti apa mengganti template blog.

5.      Langkah pertama klik ICON TIGA TITIK di atas menu SESUAIKAN,  kemudian bapak ibu guru dan peserta didik bisa klik pulihkan, akan muncul menu POP UP PULIHKAN dan klik UPLOAD.

Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
Cari di komputer bapak ibu guru atau anak - anak template blog yang sudah didownload dari internet, formatnya adalah XML, contoh seperti digambar.
Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
Klik saja dan secara otomatis akan langsung terupload.

6.      Silahkan cek tampilannya terlebih dahulu, jika dirasa masih berantakan, silahkan kembali lagi ke menu tata letak dan atur widget yang berlebihan di sana. Buang widget yang tidak perlu dengan cara klik icon pensil – hapus – simpan. Selesai.

Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa

7.      Perlu di ingat juga, setiap kali anak - anak atau bapak ibu guru mengganti template atau tema blog, maka pada bagian tata letak akan ikut berganti sesuai dengan settingan tata letak di template yang andabapak ibu dan peserta didik pilih. Pastikan mengedit dengan benar dan selalu akhiri dengan save template atau simpan perubahan.

8.      Bila bapak ibu guru dan anak - anak ingin ingin merubah logo pada blog, silahkan ikuti langkahnya.  Klik tata letak – header blog – klik edit / gambar pensil – upload logo – cari di komputer – klik open – pilih selain judul dan keterangan.

Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
Pastikan logo yang dipilih besar dan kecilnya disesuaikan dahulu. Gunakan aplikasi seperti canva untuk proses editing logo yang mudah dan cepat.

9.      Sekarang kalau anak - anak dan bapak ibu guru sudah memahami cara desain blog dari upload template dan setting tata letak, mari kita mulai dengan editing halaman blog dengan sistem inspect elemen untuk mengganti kata atau kalimat yang mungkin tidak ada di tata letak.


Cara ini cukup simple.
Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
Pertama silahkan blok  tulisan yang mungkin ingin anda ganti dan klik kanan – pilih inspect elemen – masuk ke tema ( dasboard blog ) – klik icon tiga titik –
Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
klik EDIT HTML – CTRL + F – Pastekan tulisan di kolom – klik enter
.
Panduan Desain Blog 2023 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa
Nah, bapak ibu guru dan peserta didik bisa mengganti tulisan dengan mudah di sana. Klik save template. Selesai.

Ini berlaku untuk semua perubahan yang tidak ada di tata letak blog.

Sampai di sini dulu cara mudah melakukan desain blog untuk pemula.  Terimakasih, semoga bermanfaat.

Martin Ruma 

Guru dan Blogger 


Posting Komentar untuk "Panduan Desain Blog 2025 Yang Menarik dan Mudah Untuk Guru dan Siswa yang Tertarik pada Literasi Digital"